berlari 6k di patriot run yogyakarta, event terakhir sebelum ramadhan

assalamu’alaikum wr. wb..

dalam 2 bulan menjelang ramadhan ini cukup banyak event lari di jogja.. yang terakbar adalah mandiri jogja marathon, lalu ada glagah tropicolorun, sunset run pantai depok, yamaha lexi night run dan ditutup dengan patriot run yang diselenggarakan universitas mercu buana.. ndilalah kok dapat early bird patriot run seharga 50 ribu dengan kategori yang ditawarkan 6K dan 11K.. daftarnya sih 6K, tapi ya begitu, mesti pas sudah dekat pengennya yang jarak jauh, itung itung long run menjelang puasa yang masih cari-cari gimana biar bisa tetep lari walaupun tidak seintens hari biasa.. ya sudahlah 6K rapopo.. 🙄

pendaftaran jogja patriot 2018 melalui website sukarace.com, seperti event grandhika run 2018 lalu, sehingga cukup lancar saat pendaftaran dengan jangka waktu pembayaran 2 atau 3 hari, lupa mana tepatnya.. namun hingga hari berikutnya email petunjuk pembayaran belum juga datang, padahal status di website sudah waiting for payment.. sebenernya pas ini antara lanjut tanya atau lepaskan saja, namun berhubung 50 ribu saja, lalu beberapa teman ikut, dan tentu saja sekalian pulang ke rumah, maka nbsusanto lanjutkan untuk hubungi cs.. alhamdulillah respon cepat dan nbsusanto menerima email petunjuk pembayaran.. segera nbsusanto transfer dan status pendaftaran serta pembayaran pun terkonfirmasi..

pengambilan racepack nbsusanto wakilkan ke teman, seperti biasa untuk event di jogja, agar tidak buru buru atau terkena antri panjang di hari sabtu.. maklum biasanya baru berangkat ke jogja di jumat malam dengan kereta.. oya sebelum pengambilan juga sempat sedikit membingungkan karena di website patriot run belum juga muncul format surat untuk perwakilan mengambil racepack, sementara di sukarace saat nbsusanto download kok tertulisnya event lari lain.. hubungi cs nya lalu dikomunikasikan dengan panitia yang lain, keesokan harinya cs mengirim format surat kuasa tersebut dan nbsusanto isi serta lampirkan fotokopi ktp dan pdf bukti kepesertaan ke teman yang mengambil..

di hari sabtu nbsusanto pun sudah dapat racepack patriot run, isinya cukup lengkap.. jersey lari berwarna hitam dengan logo patriot run di depan dan strip merah putih kecil di belakang.. BIB beserta timing chip.. produk sponsor berupa minuman sari kurma, 2 buah cemilan olahan kelapa dan brosur universitas mercubuana.. nbsusanto tidak menemukan race guide meskipun untuk pdfsudah nbsusanto terima.. lalu mempersiapkan yang perlu dibawa.. BIB masuk tas lari beserta hp, dompet dan kunci.. kaos langsung dipakai.. celana pendek dan kaos kaki tipisn non merk.. sekitar jam 10an mapan dengan rencana berangkat ba’da sholat subuh karena belum tau lokasi UMB, cukup bermodalkan gmaps untuk mengira-ngira jalan dan diskusi di grup tentang patokan lokasi.. pasang alarm jam 3.58..

beberapa menit sebelum alarm berbunyi, nbsusanto sudah melek.. selesaikan urusan di belakang selanjutnya manasin motor sekaligus memastikan tidak ada yang tertinggal.. terdengar adzan subuh kemudian sholat dan memakai celana panjang serta jaket.. kemarin suhu jogja cukup dingin, apalagi jarak 20 km menurut peta.. tipis tipis saja lewat pajangan kemudian arah bangjo pedes.. ternyata plang petunjuk parkir sudah ada dan dari kedua arah jalan wates cukup terlihat.. nice! langsung masuk ke parkiran dan ternyata jarum jam masih belum banyak beranjak dari jam 5..

di antara parkiran dan start line disediakan 4 buah toilet portabel yang sayangnya pagi itu masih terkunci.. untungnya berdekatan dengan toilet universitas mercu buana sehingga nggak ada masalah, juga karena masih pagi nggak antri.. tak lama setelah nbsusanto buang air kecil agar tidak kebelet saat event dimulai, eh ternyata gemboknya toilet portabel mulai dibuka.. apa kepagian yak? 😆 nbsusanto nyicil beberapa gerakan pemanasan sambil menunggu teman-teman datang.. oya, event kali ini cukup banyak militer, entah itu kendaraan militer serta peserta lari berambut cepak.. setelah itu terlihat mobil berplat RI 30 yang digunakan menteri sosial kemudian menjelang start datang AB 1 B yang merupakan bupati bantul..

jadwal start patriot run jam 6 untuk 11K lalu 6.10 untuk 6K, namun realisasinya mundur karena lagu indonesia raya pun baru dinyanyikan berdekatan dengan jam 6.. untuk 11K tanda start sekitar jam 6.13-6.14 dan setelah rombongan 6K maju, sekitar 6.16-6.17 pelari diberangkatkan.. tidak sampai 5 menit jaraknya, tentu saja bukan hal yang sulit untuk pelari kencang jarak 6K mengejar pelari biasa saja jarak 11K.. nbsusanto sendiri berada tidak di barisan paling depan, tapi itungannya sekitar setengah depan.. tepat nyalakan gps saat menginjak garis start dengan target finish 37 menit, atau pace rerata sekitar 6:10, tidak sekencang pace jogja marathon kemarin karena jaraknya lebih jauh.. dalam 2 menitan sudah dapat pace rencana, tapi kesundul oleh para pelari kencang yang mbuh kenapa start dari belakang.. woo.. opo aku sik terlalu maju ya? 😆

kilometer pertama adalah penentu, jika terlalu kencang maka tenaga rawan habis sebelum waktunya.. disini nbsusanto dapat pace 6:04 namun heart rate cukup tinggi karena belum juga setengah jalan sudah di 170an.. apalagi kali ini menggunakan sepatu yang lebih kaku dari league ghost runner.. yang coba nbsusanto lakukan adalah jaga footstrike untuk selalu di tengah serta mensinkronkan ayunan tangan.. kilometer pertama ini diisi oleh jalanan aspal di antara pemukiman.. di kilometer kedua menjelang dipo pertamina rewulu, jalur berbelok ke jalan cor beton yang lebih sempit dan ada polisi tidurnya.. tantangan untuk menempatkan kaki agar tidak salah posisi menumpu.. kemudian di kilometer ketiga rute melalui persawahan dan yang paling menarik tentu saja saat melintas di underpass rel kereta jogja-kutoarjo.. sesuai harapan nbsusanto saat melihat share dari temen akan jalurnya bahwa seharusnya jalan boleh menyempit setelah 2 km dari start agar tidak bergerombol.. suasana cukup syahdu hingga dari arah berlawanan ada pelari yang dikawal oleh panitia.. woh wis balik arah ik.. balap tenan.. 😐

hingga plang kilometer 3 patriot run, belum terlihat water station dan saat itu nbsusanto jejeran dengan teman yang menanyakan apakah bawa minuman tidak.. lha nggak bawa sih.. wkwkwk hingga akhirnya berbelok dan diarahkan masuk ke area museum soeharto dan tersedia minuman disitu.. lumayan sih melintas 1 lorong museum dan keluar dari pintu yang lain, hanya saja menurut nbsusanto agak bahaya karena minum disediakan sebelum masuk lorong yang lantainya ubin, dan di ujungnya saat di tikungan merupakan keramik, sehingga pastilah basah oleh minuman yang tercecer.. mungkin akan lebih baik jika WS setelah lorong tersebut sehingga selain mengantisipasi bahaya licin juga tidak terlalu mengotori area dalam museum.. nbsusanto sih memang berniat untuk tidak minum di tengah lari, toh 6km saja.. :mrgreen:

keluar dari WS kemudian jalur bercabang, untuk 11K ke kanan, untuk 6K ke kiri.. nbsusanto sempat mengalami suduken entah di kilometer berapa tapi alhamdulillah nggak lama udah ilang.. setelah itu kembali bertemu dengan jalur di sekitar kilometer 3 tadi.. kok perasaan tadi masih agak jauh.. okelah masih belum dipikirkan dan sudah lewat underpass lagi.. sejauh ini jalur cukup steril karena memang penjagaan dari marshal kolaborasi dengan militer.. joss tenan.. memang tidak sepenuhnya bersih tapi memang hanya beberapa kali kendaraan melintas dan jikapun ada beberapa pelari maupun yang agak kenceng, pasti diamankan kok..

nah berikutnya terlihat plang 5 KM untuk 6K, yang menunjukkan bahwa seharusnya tinggal 1 km lagi menuju garis finish.. nbsusanto masih bisa menjaga pace lebih cepat dari target hingga menemukan plang 9 KM untuk 11K.. lhah iki.. kalo jalurnya sama harusnya jarak sisanya juga sama.. ini kok masih 2 km yang 11K? masih bodoamat hingga gps menunjukkan nbsusanto telah mencapai 6 km pada waktu 36:15 sehingga mencapai target meski belum finish.. nbsusanto pun mulai menurunkan kecepatan, karena kemungkinan jaraknya akan 7 km atau bahkan lebih, daripada nggak bisa strong finish.. cukup di sekitar 6:10 – 6:15 saja sambil memperbaiki form dimana kadang hampir saja heel strike.. mau diselip ya monggo saja.. terlihatlah plang 10 KM untuk 11K.. nahlho lak aneh.. kalau seharusnya tinggal 1 km tapi mau ngepush lagi kok belum yakin..

hingga gps memberi tanda telah melalui 7 km.. dari situ terlihat penunjuk belok ke arah kampus UMB.. berarti tinggal sedikit.. nbsusanto coba naikkan pace lagi apalagi setelah berbelok.. disini langkah mulai nbsusanto panjangkan khas lari cepat hingga akhirnya bisa strong finish kalau melihat grafik di data gps.. well.. pencet tombol stop record dan tercatat 44:13 untuk jarak 7,34 km.. kalau cuma melihat waktu, jelas meleset 7 menit lebih dari target, tapi kalau dilihat jaraknya yang bonusnya sekitar 1,34 km maka pacenya adalah 6:02.. apik sih, mungkin kalo mental nggak drop dengan kenyataan bonus jarak bisa lebih ngepush lagi.. 😆 cadence maksimum 170 dengan rerata 165, tertinggi selama tercatat, dengan jangkauan 1,01 meter.. sementara heart rate cukup tinggi dengan rerata 172 dengan maksimum 185..

mengambil refreshment jogja patriot run yang sangat beragam sampai bingung bawanya.. yup, medali finisher, air mineral, isotonik, sari kurma dan tentu saja pisang.. tujumono di tas bagian depan bisa untuk naruh botol.. kemudian mencari tempat duduk untuk menunggu kawan yang lain hingga mereka finish dan memperlihatkan data rekaman memang sekitar 7,4 km.. weh.. berarti bukan gps yang salah.. dan memang sebagian dari mereka salah strategi.. 😆

finish secara strong dengan jalur yang syahdu masih membuat lari gembira dan finish bahagia.. refreshment yang sangat beragam.. jersey yang nyaman dipakai meski warnanya gelap namun sama sekali tidak gerah.. jalur lomba yang steril.. semua itu didapat dengan harga yang memang khas jogja, terjangkau.. meskipun tentu saja ada kekurangan yang cukup krusial, yaitu jarak 6K yang berjarak 7,3-7,4 km serta jarak 11K yang menurut catatan teman-teman kurang beberapa ratus meter.. mungkin seandainya ditulis lari jarak 7K dan 10,5K akan lebih afdol.. tapi overall, apik! kalau selanjutnya jogja patriot run diselenggarakan dengan mempertahankan bagian positif serta memperbaiki kekurangannya, seharusnya bisa menarik lebih banyak peminat.. 🙂

sekian dan terima kasih.. 🙂

wassalamu’alaikum wr. wb..

About nbsusanto 1033 Articles
Nur Budi Susanto - https://dolanotomotif.com/ seorang blogger yang menggemari otomotif, jalan-jalan, fotografi, teknologi, transportasi, dan kereta api. silakan tinggalkan komentar, kritik, dan saran atas tulisan saya. boleh juga japri saya di kankkunkblog@gmail.com.

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*