meletus di 2018, merapi tak pernah ingkar janji

assalamu’alaikum wr. wb..

tadi lagi baca baca grup whatsapp dan lihat status beberapa kawan, tiba tiba melihat foto awan membumbung.. setelah dichat dia berkata bahwa merapi meletus.. 😱

dia berkata tadi sedang di dalam rumah dan terdengar suara dengan diiringi pintu bergerak gerak dikira suara gilingan padi, ternyata setelah keluar rumah melihat awan dari gunung merapi.. jelas terlihat karena dari kawasan sleman..

Mohon izin melaporkan dengan hormat,
Terjadi Letusan Freatik Gunung Merapi, Kami himbau masyarakat tetap tenang.
Jauhi radius 3km dari puncak merapi
Masyarakat dihimbau untuk tetap tenang.
Jika ada perkembangan informasi segera kami rilis

CALL CENTER PUSDALOPS BPBD KABUPATEN MAGELANG

Telp dan Fax : (0293) 789999
Hotline/WA : +62293789999
Website : http://bpbd.magelangkab.go.id
Facebook : BPBD KabMagelang
Twitter : @BPBDMagelang
Instagram : @bpbdkabmagelang
Frekwensi Radio : RX =169.575 MHz
TX = 164.575 MHz ( dupleks -5000 )
Tone = 88,5
Email : pusdalopsbpbdmagelangkab@gmail.com
Sistem Informasi : http://sikk-bpbdmagelang.info/

“Salam Tangguh dan Salam Kemanusiaan”

DUMP

jika mengamati tipe letusan freatik, maka nbsusanto menemukan ini :

“Freatik yaitu, letusan gas atau embusan asap dan material yang dipicu oleh tekanan gas yang berada di bawah permukaan.” – Sutopo Purwo Nugroho (Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB) dalam penjelasan di media tentang letusan sebuah kawah di dieng

dapat foto lagi dari postingan mbah mada karisma tentang abu pagi ini di kawasan tlogo putri kaliurang.. weh.. informasi terbaru dari rumah di srandakan, bantul juga kena hujan abu meskipun tipis.. bahkan temen purworejo juga memberitahukan hujan abu sampai disana.. wakss..

Sitrep (Situation Report)
Laporan Situasi Erupsi Freatik Gunung Merapi
Jumat, 11 Mei 2018, Pukul 09:10 WIB

Mohon izin melaporkan dengan hormat
Kronologi:
– Telah terjadi erupsi Gunung Merapi pada pukul 07:43 wib dengan durasi kegempaan 5 menit, ketinggian kolom 5500 m diatas puncak
– Pukul 08.54 erupsi yang terjadi bersifat freatik ( dominasi uap air) Erupsi berlangsung satu kali dan tidak di ikuti erupsi susulan, sebelum erupsi freatik terjadi jaringan seismic gunung Merapi tidak merekam adanya peningkatan kegempaan, namun demikian sempat teramati peningkatan suhu kawah secara singkat, pada pukul 06:00 wib, pasca erupsi kegempaan yang terekam tidak mengalami perubahan suhu kawah mengalami penurunan.

Kondisi Atmosfer:
– Arah angin diketinggian diatas 5500 M berasal dari utara menuju selatan.
– Cuaca pada umumnya cerah hingga berawan.
– Berdasarkan pantauan citra satelit cuaca RGB Himawari menunjukkan pergerakan sebaran abu vulkanik ke arah selatan-barat daya.

Kondisi saat ini:
– Saat ini terjadi evakuasi warga diradius 5KM.
– Hujan abu terjadi diwilayah sleamn meliputi kec tempel, turi, pakem, cangkringan, ngemplak dan sebagian kec sleman
– Bandara Adisucipto sementara dinyatakan di tutup
– Daerah wisata Kaliurang dan tempat wisata dilereng Merapi untuk sementara ditutup

Himbauan:
1. Warga dihimbau tidak panik dengan kejadian tersebut.
2. jika ada perkembangan informasi, akan segera disampaikan.
3. Jika terpaksa mengungsi, silahkan mengungsi ketempat yang sudah disediakan dan tetap tenang, sambil menunggu update informasi dari petugas.

Sumber Informasi: BPPTKG, BMKG, BPBD Sleman, TRC BPBD DIY dan Warga Masyarakat.

Demikian laporan sementara kejadian di wilayah DIY.

Diterbitkan oleh : PUSDALOPS PB DIY
📞 call center : 0274 555585
📲 whatsapp : 0274 555584
📡 facebook : pusdalopsbpbddiy
🛰 twitter : @pusdalops_diy
📧 email : pusdalopsdiy@gmail
📟 Freq Radio : 170.300 MHz output, 165.300 MHz input, -5000 _duplex dengan tone 88,5
📞 Emergency Call TRC BPBD DIY : 085103630700

11 mei 2018 gunung merapi meletus.. siklus 4 tahun jika mengamati kejadian di 2006, 2010, 2014 lalu di 2018 ini.. ya, merapi tak pernah ingkar janji.. insyaallah nanti diupdate kalau ada info baru..

sekian dan terima kasih..

wassalamu’alaikum wr. wb..

About nbsusanto 1033 Articles
Nur Budi Susanto - https://dolanotomotif.com/ seorang blogger yang menggemari otomotif, jalan-jalan, fotografi, teknologi, transportasi, dan kereta api. silakan tinggalkan komentar, kritik, dan saran atas tulisan saya. boleh juga japri saya di kankkunkblog@gmail.com.

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*