Wings Air ATR-72 KOE-LKA, Akhirnya ke Flores!

assalamu’alaikum wr. wb..

perjalanan dengan pesawat terbang masih berlanjut.. ya, setelah penerbangan JOG-SUB dan SUB-KOE yang diwarnai transit semalam, jam 11.25 nbsusanto dijadwalkan naik Wings Air ATR-72 untuk menuju tujuan akhir di Pulau Flores, tepatnya Larantuka..

sebelumnya kami sempat khawatir karena infonya bagasi baru bisa diambil di LKA.. ternyata saat di Kupang diperbolehkan diambil dulu asalkan bukti check in bagasi tidak hilang.. memang sih tidak banyak bagasi yang dibawa menuju LKA karena keterbatasan kapasitas angkut pesawat ATR-72..

penerbangan siang itu dijadwalkan pukul 11.25, namun ternyata dimajukan beberapa menit setelah boarding.. itulah yang menjadi dasar agar jangan sampai ketika tiba di bandara terlalu mepet dengan jam boarding yang tertera di tiket pesawat.. antrian mengular, kami menunggu sambil duduk dulu saja..

tentunya karena pesawat ATR, garbarata tidak disediakan sehingga perlu berjalan kaki sampai dengan apron nomor 14 bandara KOE.. ternyata pesawat yang digunakan berjenis ATR-72 600.. nbsusanto kira ini adalah generasi yang lebih baru dibandingkan ATR-72 500 JOG-SUB.. mohon dimaklumi karena nbsusanto belum paham silsilah pesawat.. 😅

tak menunggu lama, pesawat pun di-pushback.. maju beberapa menit jika dibandingkan dengan jadwal.. okupansi pesawat memang hampir penuh.. maklum saja penerbangan Kupang – Larantuka hanya 1x PP saja.. mungkin begitu penumpang sudah boarding semua, langsung diberangkatkan saja.. nbsusanto seneng-seneng aja.. apalagi dapat sisi jendela.. 😁

siang itu cuaca memang cerah.. cocok untuk mengabadikan keindahan Nusa Tenggara Timur.. alhamdulillah.. pokoknya begitu menengok ke jendela, ada obyek menarik, langsung aktifkan kamera.. memang bakalan lebih asyik kalau bawa mirrorless lalu pasang lensa tele.. 😂

hijaunya Pulau Timor yang di beberapa bagian dibelah oleh sungai yang berkelok kelok menjadi sambutan awal penerbangan.. melaju ke arah utara hingga perlahan garis pantai mulai nampak.. laut lepas pun menunggu dengan sesekali di kejauhan terlihat pulau kecil..

kembali terlihat daratan hijau yang menjorok ke laut nan sangat eksotis.. setelah dilihat di peta, ternyata Pulau Lembata.. cuma lihat dari pesawat dan memfoto aja seneng.. apalagi kalau ada kesempatan eksplorasi yak? 😁

jalur penerbangan memang tidak sepenuhnya lurus ke utara dari Kupang ke Flores Timur.. sedikit memutar ke timur dan melintas pula di atas Pulau Adonara.. terlihat beberapa pulau kecil yang berada di timur Pulau Adonara yang bener-bener seger hijaunya.. masyaallah..

pesawat ATR-72 600 pun bermanuver dan menurunkan ketinggiannya hingga akhirnya pesisir timur Pulau Flores mulai terlihat.. karena runway Bandara Gewayantana memang tidak panjang, tidak heran kalau begitu menginjak aspal terasa banget diremnya.. meskipun begitu, tetep nyaman sih..

alhamdulillah sampai dengan selamat.. setelah sempat tertunda, nbsusanto bisa ke Pulau Flores.. ya meskipun bukan dalam rangka wisata.. tapi kalo dolan, ya itu bonus.. syukur-syukur suatu saat nanti bisa kesampaian ke kawasan Danau Kelimutu, Taman Nasional Komodo, desa adar, dan lain-lain.. kapan? mbuuuh.. 😂

sekian dan terima kasih..

wassalamu’alaikum wr. wb..

About nbsusanto 1033 Articles
Nur Budi Susanto - https://dolanotomotif.com/ seorang blogger yang menggemari otomotif, jalan-jalan, fotografi, teknologi, transportasi, dan kereta api. silakan tinggalkan komentar, kritik, dan saran atas tulisan saya. boleh juga japri saya di kankkunkblog@gmail.com.

2 Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*