Aston Banyuwangi Hotel, Disambut Syahdunya Mentari Pagi

assalamu’alaikum wr. wb..

akhir tahun 2021 alhamdulillah cukup sibuk.. perekonomian mulai terlihat menggeliat kembali.. ndilalah kemaren tugas sebentar di Banyuwangi disediakan lokasi menginap yang cukup layak.. nbsusanto dan kawan-kawan bermalam di Aston Banyuwangi Hotel yang terletak tidak jauh dari Stasiun Banyuwangi Kota.. cocok..

mengenai rate, nampaknya di masa pandemi covid19 ini lumayan banyak hotel yang menawarkan harga cukup miring jika dibandingkan dengan hari biasa.. nbsusanto sendiri tidak terlalu paham harganya berapa, namun pertimbangan teman yang jadi koordinator, hotel Aston Banyuwangi ini lebih terjangkau dibandingkan hotel yang berada tidak jauh dari Ketapang..

seperti biasa check in cukup membutuhkan KTP saja.. kebetulan nbsusanto kemarin dapat kamar di lantai atas, sayangnya lupa tepatnya lantai berapa.. entah 6 atau berapa.. satu hal yang menarik adalah dari jendela yang terletak di ujung lorong, terlihat pemandangan gunung berapi.. waiki.. jadi penasaran di kamar..

masuk di kamar, nbsusanto baru ngeh kalau tidak disediakan air mineral dalam botol plastik.. hanya ada gelas dan teko.. ternyata di luar kamar terdapat air mineral dalam galon yang disediakan untuk tamu hotel Aston Banyuwangi.. program untuk mengurangi sampah plastik? bagi nbsusanto tentu menyenangkan karena bebas isi ulang.. 🤣

untuk bed yang nbsusanto dapatkan adalah single bed.. tersedia meja kecil memanjang untuk meletakkan barang maupun bekerja sejenak menggunakan laptop.. apalagi lampunya ada yang cukup terang.. sementara itu yang menghadap sisi luar Aston Banyuwangi Hotel berupa kaca besar.. sementara itu untuk kamar mandi, ya memang hotel ini nampaknya ditujukan pada mereka yang berpasangan.. 😅

malam itu nbsusanto tidak banyak begadang karena cukup capek.. bantal besar yang tersedia nbsusanto jadikan guling seperti biasanya.. tarik selimut dan merem hingga bangun menjelang subuh.. mengamati aplikasi untuk memastikan waktu matahari terbit yang akan terjadi sekitar jam 5.. menengok jendela untuk memastikan..

belum ada jam 5 ternyata sudah cukup terang dengan pemandangan sisi kiri jendela kamar Aston Banyuwangi Hotel adalah sebuah gunung yang terlihat cukup tinggi.. dengan memastikan orientasi arah, gunung itu berada di utara.. apalagi kalau bukan Gunung Baluran? gagah berdiri di tepi Selat Bali..

memalingkan pandangan ke sisi tengah dan kanan jendela dari Aston Banyuwangi Hotel.. masyaallah.. langit pagi itu cukup cerah dengan semburat kuning yang menghiasinya.. nampak sang surya telah terbit dan berada di atas daratan di seberang.. ya, Pulau Bali.. entah kapan terakhir kali menikmati waktu menjelang sunrise begitu.. 🤣

waktu sarapan pun tiba.. nbsusanto menuju restoran Sukamade yang terletak di lantai dasar.. di masa pandemi Covid-19 ini pengambilan makanan dilakukan oleh pelayan untuk selanjutnya dibawa sendiri ke meja.. menu cukup lengkap.. nbsusanto seperti biasa.. memulai dengan buah, merencanakan sedikit nasi, dan mengincar agak banyak mi oriental.. pilihan yang tepat karena rasanya enak.. 🤣

Aston Banyuwangi Hotel.. sebuah hotel bintang 4 dengan pelayanan cukup apik di pusat kota Banyuwangi.. letaknya dekat dari Stasiun Banyuwangi Kota, meskipun agak jauh dari Stasiun Ketapang maupun Pelabuhaan Ketapang.. hal yang paling membuat nbsusanto terkesan tentu saja pemandangan dari jendela kamarnya yang amat ciamik dan air mineral isi sendiri.. 😁

sekian dan terima kasih..

wassalamu’alaikum wr. wb..

About nbsusanto 1033 Articles
Nur Budi Susanto - https://dolanotomotif.com/ seorang blogger yang menggemari otomotif, jalan-jalan, fotografi, teknologi, transportasi, dan kereta api. silakan tinggalkan komentar, kritik, dan saran atas tulisan saya. boleh juga japri saya di kankkunkblog@gmail.com.

2 Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*